Thursday 12 February 2015

Hachiko dan Pemiliknya Akhirnya Bertemu


Setelah 80 tahun lamanya, akhirnya Hachiko kembali bersatu dengan pemiliknya, sebuah patung diletakkan di University of Tokyo dimana pemilik Hachiko pernah belajar disana.

Cerita ini terkenal sampai seluruh dunia. Hachiko adalah anjing milik Hidesaburo Ueno,  Hachiko selalu menunggu pemiliknya di stasiun kereta api setiap malam, bermaksud untuk berjalan bersamaan dengan pemiliknya pulang bersama-sama. Suatu hari, Ueno pingsan saat perkuliah dan tidak pernah kembali ke rumah. Konon selama sembilan tahun, Hachiko setiap malam kembali ke stasiun kereta api untuk menunggu pemiliknya, namun Hidesaburo Ueno tidak akan pernah kembali. Kisah yang menyentuh ini bahkan diadaptasi menjadi film: Seijirō Kōyama's 1987 Hachikō Monogatari, dan 2009, Hachi: A Dog's Tale yang dibintangi Richard Gere sebagai pemilik anjing.



Sampai hari ini, Hachiko berdiri menunggu di luar Stasiun Shibuya dalam bentuk patung, menunggu dengan setia pemiliknya kembali suatu hari nanti dan Hachiko juga dibuat dalam bentuk 

taksidermi dan dipajang di National Museum of Nature and Science di Ueno.



Sekarang Hachiko memiliki patung baru, dengan bangga dipamerkan di University of Tokyo. Ini menunjukkan Hachiko dan Ueno telah bersatu kembali selama 80 tahun mereka terpisahkan dan 90 tahun dilewati bersama Ueno. Patung ini dipesan oleh Department of Agriculture, di mana Ueno adalah seorang sarjana di bidang teknik pertanian. [animenewsnetwork]

0 komentar:

Post a Comment