Friday 18 November 2016

Sepatu Karakter Kuroko no Basuke Diproduksi Rebook


Sebelum debut anime terbaru, Kuroko no Basuke: Extra Game yang akan tayang pada Musim Semi 2017 mendatang, merek sepatu ternama dan terbesar Reebok bekerja sama dengan Bandai untuk memberikan kesempatan penggemar menggunakan sepatu berdsarkan karakter anime Kuroko no Basuke.

Reebok nantinya akan merilis tujuh pasang sepatu yang terinspirasi dari karakter Kuroko no Basuke seperti Kuroko Tetsuya, Kagami Taiga, Kise Ryouta, Midorima Shintarou, Aomine Daiki, Murasakibara Atsushi, dan Akashi Seijuro. Sepatu Reebok tersebut nantinya menggunakan model ZPump Fusion 2.0 dengan the pump technology. Berikut sepatu berdasarkan karakter Kuroko no Basuke:








Sepatu karakter Kuroko no Basuke nantinya akan tersedia dalam ukuran 22.5 sampai 29 cm atau ukuran 5 sampai 11,5. Untuk harga sepasang sepatuakan dijual sebesar ¥ 19.429 (sekitar US $ 184). Periode pemesanan preorder bagian pertama berlangsung dari tanggal 9 November sampai 24 November 2016, selama pemesanan yang berlangsung tanggal 9 November sampai 24 November 2016 akan menerima lencana. Periode preorder kedua akan berlangsung dari 17 Desember sampai 5 Januari 2017 dengan bonus mini karakter akrilik. Lima orang yang memesan juga akan menerima set lengkap lencana dan pesona akrilik. 

Jadi apakah kalian berminta untuk mendapatkan produk sepatu karakter Kuroko no Basuke? Jika iya, separu karakter mana yang akan kalian pilih?
[animenewsnetwork]

0 komentar:

Post a Comment